Wednesday, July 11, 2012

6 Alasan Kopi Bermanfaat Bagi Kesehatan


Selama ini kita mendengar tentang efek kafein yang merugikan dan tentang tidak adanya kontribusi kopi terhadap asupan cairan harian bagi tubuh, sejumlah studi (satu, yang diakui, tentang tikus) telah menemukan berapa manfaat kesehatan yang tak terduga dari kafein. Berikut ulasan Brian Fung dalam The Atlantic.

1. Kopi meningkatkan kekuatan otot. Dalam sebuah penelitian yang dipresentasikan di Society for Experiental Biology, peneliti dari Coventry University menemukan hubungan yang kuat antara asupan kafein terhadap kinerja otot pada tikus dewasa; hubungan ini tidak sekuat pada tikus tua. Sedangkan pada hewan remaja, para peneliti menemukan efek yang lebih kecil. Mereka menyatakan bahwa temuan mereka bisa menjadi "sesuatu yang berarti bagi mereka yang sedang menuju tahun-tahun keemasan, dimana otot cenderung melemah seiring bartambahnya usia"

2. Kopi, dalam jumlah sedang, tampak berhubungan dengan resiko turunnya Basal Cell Carcinoma, sejenis sel kanker kulit. Jiali Han seorang peneliti dari universitas Harvard, setelah meninjau catatan sekitar 113.000 pria dan wanita di dua database, menemukan bahwa hampir 20 persen telah mengembangkan jenis kanker kulit selama lebih dari dua dekade. Dia juga menemukan sebuah "hubungan terbalik pada mereka yang mengkonsumsi makanan atau minuman berkafein (kopi, teh, coklat, dll) dan resiko mereka terhadap kanker."  

Studi tersebut tidak menemukan hubungan antara konsumsi kopi dan jenis kanker kulit yang lain, seperti Squamous Cell Carcinoma (SCC) dan melanoma.

3. Kopi mengurangi resiko beberapa kanker lain, seperti kanker prostat, kanker payudara, kanker endometrium dan kanker usus besar. Meskipun telah terbukti pula dapat meningkatkan resiko kanker saluran kemih dan kanker paru-paru.

4. Kopi melindungi jantung. Para ilmuwan dari Harvard School of Public Health menemukan bahwa mengkonsumsi kopi dengan jumlah sedang dikaitkan dengan rendahnya risiko gagal jantung. Namun, bila terlalu banyak juga bisa meningkatkan risiko masalah bagi jantung: Intinya adalah konsumsi kopi secukupnya.

5. Kopi sebenarnya bisa memberikan kontribusi terhadap asupan cairan Anda secara keseluruhan. Seperti ditulis oleh Spero Tsindos dosen La Trobe University dalam Australian and New Zealand Journal of Public Health, bertentangan dengan anggapan bahwa kopi, karena kandungan kafeinnya, menyebabkan dehidrasi.

6. Kopi mengurangi risiko kematian. Sebuah studi yang dilakukan oleh National Institutes of Health menemukan bahwa pria yang meminum kopi dapat mengurangi risiko kematian sebesar 12 persen setelah empat sampai lima cangkir kopi, sementara perempuan yang minum dalam jumlah yang sama mengurangi risiko kematian sebesar 16 persen. Bagaimanapun, peminum kopi juga dikatakan "cenderung cepat meninggal," tampaknya seperti bertentangan. Alasannya adalah karena peminum kopi kebanyakan juga merokok, sehingga perlu untuk berhenti merokok agar kebiasaan minum kopi dapat menurunkan risiko kematian.

Hanya saja, jangan katakan bahwa Starbucks ("Big Coffee") yang mendanai semua penelitian tersebut.

Sumber : http://www.care2.com/causes/6-reasons-coffee-isnt-so-bad-after-all.html#ixzz1zrbejtSF



0 comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...